Program Kerja ini dilaksanakan untuk membantu mahasiswa program studi Biologi dalam belajar untuk menghadapi Ujian Tengah Semester (UTS) dan Ujian Akhir Semester (UAS), serta memberi gambaran soal-soal UTS maupun UAS sebagai referensi belajar. Kegiatan ini berlangsung dengan cara membuka Stand Bank Soal di depan TU FMIPA selama 1 minggu sebelum UTS atau UAS berlangsung.